Setelah Lima Tahun Vakum, IKA FEB Unpad Kini Punya Ketua Baru

Image 3
Sekjen IKA Unpad Yodhisman Soratha (kanan) dan Ketua IKA FEB Unpad Syahraki Syahrir di arena Mubes IKA FEB Unpad, Bumi Sangkurian, Bandung, Sabtu, 3 Mei 2025.

Bandung, MNID. Syahraki Syahrir terpilih sebagai Ketua Umum Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis (IKA FEB) Universitas Padjadjaran periode 2025–2029.

Dalam pemilihan, ia mendapatkan 80 suara, sementara calon lainnya, Perdana Satryawan, memperoleh 23 suara.

Voting pemilihan ketua umum dilakukan melalui sistem delegasi yang melibatkan perwakilan tiap angkatan, termasuk tokoh-tokoh organisasi kampus. Dengan sistem ini diharapkan menghasilkan kepemimpinan yang inklusif dan berakar kuat dari semangat kebersamaan alumni lintas generasi.

Ketua Panitia Mubes, Muhammad Ramdan, mengatakan, IKA FEB Unpad sempat vakum sejak 2020. Mubes 2025 yang memecah kebekuan ini diharapkan menjadi memontum baru untuk memperkuat jaringan alumni.

“Bukan sekadar untuk memilih ketua umum,” ujarnya.

“Kita ingin semua alumni, di mana pun berada, bisa terhimpun dan saling berkontribusi. Dampaknya tidak hanya terasa antar alumni, tetapi juga bagi mahasiswa dan masyarakat,” kata Ramdan lagi.

Usai pemilihan, Syahraki menyampaikan komitmennya mewujudkan visi misi yang menekankan pentingnya penguatan fondasi organisasi, sinergi antaralumni, dan kemitraan strategis dengan universitas. Serta di saat bersamaan menjadikan IKA FEB Unpad lebih guyub dan bermanfaat.

“Kita akan wujudkan program nyata seperti seminar nasional, mentoring mahasiswa, hingga pembentukan endowment fund,” ucap Syahraki.

Dia menjelaskan, jumlah alumni FEB Unpad sejak era 1960an hingga kini diperkirakan mencapai ribuan orang. Potensi ini dinilai sebagai aset besar yang perlu disinergikan secara sistematis untuk menciptakan efek snowball, gerakan kecil yang terus membesar dan berdampak luas.

Syahraki juga menambahkan bahwa pihaknya terbuka untuk kolaborasi dengan berbagai ikatan alumni kampus lain dan komunitas masyarakat di seluruh Indonesia.

Sementara itu Sekretaris Jenderal IKA Unpad Yodhisman Soratha mengapresiasi keberhasilan Mubes IKA FEB Unpad ini setelah lebih dari lima tahun kekosongan kepengurusan.

Ia menegaskan kesiapan IKA Unpad Pusat untuk segera mengesahkan struktur baru di tingkat fakultas begitu proses pemilihan rampung.

“Harapan kami dua. Yakni menjaga kebersamaan antar alumni dan mendorong program-program agar dijalankan aktif di tingkat fakultas dan wilayah, bukan hanya terpusat," demikian Yodhisman.

BANDUNGUNPAD

Berita Terkait

Berita Lainnya